Friday, November 22, 2024 - 08:13:05 PM

UEFA Tendang Juventus Dari Kompetisi Eropa

Blog
|
July 29, 2023

APA YANG TERJADI?

Juventus dipastikan hanya berkompetisi di liga domestik selepas UEFA resmi mengumumkan telah mencoret Juventus dari keikutsertaan di Conference League 2023/24, karena dianggap sudah melanggar regulasi financial fair play (FFP). Keputusan itu dikeluarkan first chamber badan pengawasan keuangan klub (CFCB) UEFA.

  • Juventus Dianggap melanggar regulasi FFP
  • Bianconeri juga harus membayar denda €10 juta
  • Fiorentina kemungkinan menjadi pengganti Juve

APA YANG DIKATAKAN?

“First chamber CFCB menyimpulkan Juventus melanggar kerangka peraturan UEFA, dan melanggar perjanjian penyelesaian yang ditandatangani pada Agustus 2022,” demikian pernyataan resmi UEFA melalui laman resmi mereka. “Akibatnya, First chamber CFCB mengakhiri perjanjian penyelesaian yang dibuat dengan klub.”

LEBIH JAUH LAGI

Selain dicoret dari Conference League, Juventus juga diperintahkan untuk membayar denda €10 juta atas penyimpangan keuangan, Ini merupakan skenario kasus terbaik dari UEFA untuk Bianconeri. Pasalnya, jika masih ditemukan pelanggaran dalam tiga tahun berjalan, denda akan meningkat menjadi €20 juta.

APA SELANJUTNYA?

Federasi sepakbola Italia (FIGC) kini harus memberikan laporan kepada UEFA mengenai tim yang menggantikan Juventus. Finalis Conference League musim lalu, Fiorentina, kemungkinan besar menjadi pengganti Juventus, karena mengakhiri Serie A 2022/23 di peringkat ke delapan, atau satu tangga di bawah Si Nyonya Tua.

Source: goal.com

Bagikan Melalui:
Contact Us